Pada 6 Juni 2001, di sebuah kota resort bagi para peski yang bernama Mikata, Jepang
ditemukan seekor reptil yang tidak biasa, yaitu reptil yang dianggap
sebagai hewan mistik "Tsuchinoko", seekor makhluk berbentuk ular legendaris yang pertama kali disinggung pada abad ke-8.
Makhluk
itu pertama kali disinggung dalam "Kojiki", sebuah teks kuno abad ke-8
yang merupakan sebuah manuskrip bahasa Jepang tertua di dunia. Walaupun
banyak penampakan makhluk
ini yang dilaporkan selama periode perang, namun laporan ini ditanggapi
dengan skeptis mengingat tidak ada satupun makhluk yang pernah
tertangkap untuk dipelajari.
Namun semuanya berubah, menurut pejabat pemerintah lokal bernama Toshikazu Miyawaki, makhluk
yang berhasil ditangkap oleh penduduk Jepang beberapa waktu yang lalu
adalah benar makhluk legendaris tersebut. "Kami memutuskan untuk
membiarkan hewan ini beradaptasi dengan lingkungan barunya." Katanya.
Pemerintah lokal telah membangun sebuah kandang untuk hewan tersebut.
Menurut
laporan-laporan sebelumnya, Tsuchinoko adalah seekor reptil yang
memiliki panjang antara 30cm - 80cm dengan kepala yang lebih besar dan
taring yang beracun. Hal yang membedakannya dengan ular lain adalah ia
mengeluarkan suara mencicit seperti tikus. "Menimbang ciri-ciri
tersebut, kami dapat memastikan bahwa hewan itu adalah benar
Tsuchinoko," Kata Miyawaki. "ketika dibawa ke balai kota, tubuhnya
benar-benar tebal dan pendek. Beberapa orang juga mendengar ia mencicit.
Kota kecil Mikata sendiri sering menggunakan laporan penampakan hewan
ini sebagai bahan penarik perhatian bagi para turis. Dan pada tahun
1989, walikota Tsujio Yoshida bahkan mengumumkan sayembara dengan
hadiah tanah seluas 330 m2 bagi siapa saja yang bisa menangkap
Tsuchinoko.
Miyawaki
mengatakan bahwa hewan yang tertangkap itu memiliki panjang sekitar 70
cm ketika ditangkap pada 6 Juni 2001, sekarang telah bertumbuh hingga 1
meter. Setelah lebih dari seminggu dipamerkan ke publik di dalam
aquarium plastik, reptil
itu kelihatan lelah. Setelah kondisinya stabil pemerintah kota baru
akan memikirkan cara meneliti hewan itu. Mungkin dengan mengambil
sampel DNA dari tubuhnya.
Jadi, butuh waktu bagi orang yang
menangkapnya untuk menerima hadiah tanah yang dijanjikan. "Bahkan jika
ternyata hewan itu bukan Tsuchinoko, tetap saja hewan seperti itu belum
pernah ditemukan sebelumnya di dunia. Saya berharap spesiesnya akan
diakui oleh masyarakat dunia." Kata Miyawaki.
Archives
-
▼
2010
(1497)
-
▼
Februari
(26)
- Bersama Ku Hingga Akhir Waktu.
- Sulit Untuk Ku ingkari.
- Bawalah Mimpi-mimpi Ku.
- Penemuan Jejak Tapak kaki Raksasa Aceh - sedikit k...
- Ditemukannya artefak misterius di planet Mars
- Hewan-hewan yang pandai komputer
- Cara Pendiri Facebook Melamar Pacarnya
- TIPS CARA MENYEMBUNYIKAN SIMPANAN
- Buaya Raksasa 15 Meter di Teluk Pakedai, Kalbar
- Pilar besi Delhi - Tidak berkarat setelah 1.600 tahun
- Cara mengetahui apakah cewek perawan atau tidak
- Karakter Pria Berdasarkan Bentuk Rambut
- Kucing-kucing Lucu Ala Hitler
- Bahasa Indonesia VS Bahasa Malaysia
- Apakah NASA memalsukan pendaratan di bulan ?
- HAARP - Benarkah Amerika telah berhasil menciptaka...
- Giant Snakehead : Ikan monster dari pantai Inggris
- Penemuan Tsuchinoko - ular legendaris Jepang
- Sekelompok simpanse berduka menyaksikan kematian t...
- Ikan berkepala buaya - Makhluk jadi-jadian ?
- Inbox : Misteri garis-garis Nazca
- Misteri Piramida Khufu di Giza
- Edward Leedskalnin dan Rahasia Coral Castle
- Kisah Zana - Bigfoot Rusia yang melahirkan anak-an...
- Oscar - kucing yang berhasil mendeteksi 50 kematia...
- Majestic-12 - Kelompok super rahasia Amerika Serik...
-
▼
Februari
(26)
Penemuan Tsuchinoko - ular legendaris Jepang
Sabtu, Februari 06, 2010 |
Label:
Mistery
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
JANGAN CUMA LIHAT DOANK GAN!!
TINGGALIN JUGA KOMENTAR KAMU...OKE!?