Perlu kehati-hatian khusus bertutur kata kepada pasangan
LADIES, menghadapi pasangan punya aturan tersendiri. Bahkan, perlu kehati-hatian khusus terhadap ucapan yang keluar dari mulut Anda. Pasalnya, pria itu childish (kekanakan), mereka cenderung hilang rasa saat Anda menyebut kata-kata yang manja, memaksa dan cengeng. Jika Anda melanggar, dia akan mudah pergi dari kehidupan Anda.
Jangan katakan enam kalimat ini kepada pasangan anda:
Menurutmu dia cantik?
Pertanyaan ini akan membuat suasana menggantung. Jika dia menjawab ya, mungkin Anda cemburu dan langsung melanjutkan untuk bertanya 'apa dia lebih cantik dari saya?'. Jika dia menjawab tidak, maka Anda akan berpikir dia berbohong.
Kapan kita akan bertemu lagi?
Merupakan pertanyaan tersulit bagi pria. Kuatkan diri Anda, jika dia benar-benar menyukai Anda, maka Anda akan bertemu dengannya lagi. Jika dia tidak menyukai Anda, waktu Anda hanya akan terbuang sia-sia.
Apa kamu selingkuh dengan dia?
Hindari pertanyaan ini, agar dia tidak bertanya balik kepada Anda 'sudah berapa kali Anda berselingkuh juga di belakang saya'. Lebih baik fokuskan kepada hubungan yang sedang dijalani.
Apa saya terlihat gemuk?
Ini pertanyaan yang akan mengarah pada pertengkaran. Jika dia jujur dan berkata 'ya', Anda tentu sedih. Jika dia berkata 'tidak', Anda akan kembali berpikir dia berbohong. Pada dasarnya pada saat Anda sadar lebih gemuk, kurangi makan dan hindari menyiksa pasangan.
Saya baru saja buang angin
Kejujuran yang hanya akan membuatnya tidak akan pernah mau bertemu Anda lagi.
Mantan saya biasa melakukan itu juga
Membicarakan mantan berarti dua hal, yakni Anda masih memikirkan mantan atau Anda masih marah dengan pasangan. Kalimat ini hanya akan membuat hubungan rentan perpisahan, jadi sebaiknya dihindari.
0 komentar:
Posting Komentar
JANGAN CUMA LIHAT DOANK GAN!!
TINGGALIN JUGA KOMENTAR KAMU...OKE!?